
Banyuanyar — Koordinator Metode Qiroati Kecamatan Banyuanyar Amanah Buku dan Metodologi Saiful Bahri, S.Ag, melaksanakan kegiatan silaturrahim ke TPQ Al Mumtazah pada Senin, 29 Desember 2025.
Dalam kunjungan tersebut, Saiful Bahri berkesempatan bertemu langsung dengan beberapa santri serta wali santri. Saat ini, TPQ Al Mumtazah memiliki total 47 santri yang aktif mengikuti kegiatan pembelajaran Al-Qur’an.
Silaturrahim ini bertujuan untuk melaksanakan tashih bacaan Al-Qur’an, khususnya bagi TPQ Al Mumtazah yang masih tergolong sebagai TPQ baru. Melalui kegiatan tashih ini, diharapkan penerapan Metode Qiroati dapat berjalan sesuai dengan kaidah dan standar yang telah ditetapkan, baik dari sisi metodologi maupun penggunaan buku ajar.
Saiful Bahri, S.Ag menyampaikan bahwa pendampingan dan tashih sejak awal sangat penting agar proses pembelajaran Al-Qur’an di TPQ dapat berjalan dengan baik, tertib dan berkesinambungan. Selain itu, komunikasi yang harmonis antara pengelola TPQ, santri, wali santri, dan Korcam Qiroati menjadi kunci dalam menjaga mutu pendidikan Al-Qur’an.
Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan motivasi bagi para santri dan pengelola TPQ Al Mumtazah untuk terus meningkatkan kualitas pembelajaran Al-Qur’an serta menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an sejak usia dini.